--> RivaDaily | bloger cinta damai

RivaDaily


Saturday, 15 June 2019

Hary Tanoe Beli Properti Mewah Milik Trump Rp 193 Miliar

Hary Tanoe Beli Properti Mewah Milik Trump Rp 193 Miliar


Hary Tanoe Beli Properti Mewah Milik Trump Rp 193 Miliar

RivaDaily - Perusahaan keluarga milik keluarga Presiden AS Donald Trump menjual salah satu properti berupa mansion di Beverly Hills, California, Los Angeles, kepada konglomerat asal Indonesia, Hary Tanoesoedibjo. 

Properti mewah itu dilego sebesar 13,5 juta US$ atau setara Rp 193,32 miliar dengan asumsi kurs Rupiah 14.320 per US$. Nilai tersebut setara hampir dua kali lipat dari harga pembeliannya pada 2007 lalu sebesar US$ 7 juta.
Berdasarkan akta yang terdaftar di L.A. County pada 31 Mei menunjukkan, putra sulung Trump, Donald Trump Jr., menandatangani properti itu ke Hillcrest Asia Ltd., sebuah perusahaan yang terdaftar di Kepulauan Virgin Britania Raya.
"Alamat pembeli yang tercantum dalam akta tersebut adalah kondominium Beverly Hills yang dimiliki oleh perusahaan milik Hary Tanoesoedibjo, konglomerat media yang juga mencalonkan diri sebagai wakil presiden Indonesia pada 2014," tulis laporan The Washington Post, Kamis (13/6/2019).
Hal itu juga dibenarkan oleh petugas yang enggan disebut namanya yang menyebut pengusaha Hary Tanoesoedibjo memang membeli properti tersebut, hanya saja belum memberikan pernyataan secara resmi.
Semenjak dilantik menjadi presiden, Donald Trump beserta keluarga memang sudah jarang menempati properti tersebut dalam beberapa tahun terakhir. "Karena itu sangat masuk akal untuk menjual," kata Eric Trump, seperti diberitakan situs Real Deal Los Angeles.
Bukan kali ini saja pemilik MNC Media itu bermitra bisnis dengan binsis yang dikelola keluarga Trump. Sebelumnya, Hary Tanoe juga mengembangkan resor di Bali dan mengakuisisi lahan di Lido, Sukabumi seluas 1.000 hektare untuk menggarap berbagai proyek properti. Proyek itu dinilai akan memilki valuasi lebih dari US$ 500 juta. 

Kedekatan Hary Tanoe dan Trump juga terlihat saar dirinya menghadiri acara inaugurasi Trump sebagai presiden Negeri Paman Sam itu pada 21 Januari 2017 lalu. 

sumber naskah dan foto : cnbcindonesia

Thursday, 13 June 2019

Lawan Prabowo, KPU Serahkan 272 Box Kontainer Alat Bukti ke MK

Lawan Prabowo, KPU Serahkan 272 Box Kontainer Alat Bukti ke MK


Lawan Prabowo, KPU Serahkan 272 Box Kontainer Alat Bukti ke MK

Rivadaily - KPU memberikan 272 box kontainer alat bukti ke Mahkamah Konstitusiatau MK untuk melawan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno. Prabowo - Sandiaga menggugat hasil Pilpres 2019 ke MK.

Komisioner Komisi Pemilihan Umum Hasyim Asy'ari mengatakan pihaknya memberikan barang bukti sebanyak 272 box kontainer alat bukti tersebut berasal dari 34 provinsi.

Hasyim menuturkan tiap provinsi akan menyerahkan barang bukti sebanyak 8 boks kontainer. Adapun dimensi boks kontainer tersebut berukuran panjang 60cm x lebar 40cm x tinggi 40cm = 96.000cm3.


"Masing-masing 34 KPU Provinsi akan menyerahkan 8 kontainer. Jadi akan diserahkan dokumen alat bukti sebanyak 272 kontainer," kata Hasyim kepada wartawan, Rabu (12/6/2019).

Lebih lanjut, Hasyim mengatakan banyaknya jumlah barang bukti yang diserahkan KPU kepada MK sebagai bukti keseriusan pihkanya dalam menghadapi PHPU Pilpres 2019.

"Ini menunjukkan keseriusan KPU dalam mempersiapkan dan menghadapi gugatan PHPU Pilpres 2019 di MK," tukasnya.

Sebelumnya, dari pantauan suara.com sekitar pukul 10.45 WIB sejumlah alat bukti terkait hasil Pilpres 2019 telah tiba di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Sejumlah alat bukti tersebut dikirimkan KPU menggunakan mobil boks Kantor Pos. Terlihat total ada 27 box kontainer yang berisi alat bukti dari 5 provinsi yakni Sulawesi Barat 6 box, Kalimantan Utara 3 box, Gorontalo 4 box, Kalimantan Timur 6 box, dan Kepulauan Riau 8 box.

Kemudian, sekitar pukul 13.30 WIB KPU kembali mengirimkan barang bukti sebanyak 24 boks kontainer dari 3 provinsi, yakni Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 6 boks, Bali 6 boks, dan DKI Jakarta 12 box. Sehingga total barang bukti yang telah diserahkan yakni sebanyak 51 boks kontainer.

sumber naskah dan foto : suara.com

Miris, Remaja Tanggung Harus Meninggal Karena Ortu Bekali Motor

Miris, Remaja Tanggung Harus Meninggal Karena Ortu Bekali Motor


Miris, Remaja Tanggung Harus Meninggal Karena Ortu Bekali Motor

Rivadaily - Miris mendengar kabar dari mojokerto, seorang baru 16 tahun menginjak kelas X alias 1 SMA sudah dibekali mesin pembunuh, kok mesin pembunuh ? ya… mesin pembunuh dijalan raya saat ini adalah motor. Dari data kepolisian selalu motor menjadi urutan teratas yang mengalami kecelakaan dan berakibat fatal atau korban meniggal dunia.


Gara-gara ngebut di jalan, seorang pelajar berinisial AD, diduga jadi penyebab meninggalnya Sinarwati, seorang PNS di Denkesyah Mojokerto. Seperti yang dihimpun oleh majamojokerto, anak ini sudah diamankan oleh pihak berwajib. Kronologi dari majamojokerto :

  • ·    AD yang baru berusia 16 tahun dan masih duduk di bangku kelas X salah satu sekolah di kawasan jl Letkol Soemarjo ini, mengendarai sepeda motor Kawasaki Ninja Nopol S 6000 V dengan kecepatan tinggi. Saat di TKP depan Bank Danamon, motor AD terlihat oleng, hingga menyenggol motor Vario nopol S 2811 QX yang dikendarai Sinarwati, warga Jokodayoh RT 08/RW08, Jabon, Mojoanyar, kab Mojokerto.

  •         Akibatnya, Sinarwati jatuh bersama motornya ke arah kanan. Naas, disebelah kanannya ada sebuah kendaraan truk Colt Diesel Nopol S 8366 NA yang disopiri Agung Shafiudin warga desa Brumbung RT 08/RW 02, kecamatan Trowulan. Sinarwati terlindas roda belakang truk sebelah kiri, hingga mengalami luka parah di kepala dan meninggal di TKP.

  • Saat ini, AD, pelajar pengendara motor Ninja, dan Agung Shafiudin sopir truk, masih diamankan di Mapolreta Mojokerto. ”Saat ini keduanya masih berada di Polresta untuk dimintai keterangan,” jelas AKP Narulita, Kasatlantas. Sementara jenasah Sinarwati langsung dibawa ke RSUD Dr Wahidin Soedirohusodo.

Lalu salah siapa anak 16 tahun sudah bawa motor 250cc ? orang tua yang paling patut disalahkan karena membolehkan sang anak membawa motor gedhe bahkan motor itu pastinya pemberian dari orang tua. Jadi jangan heran kalau orang tua sekarang justru mempersentai para anak2nya dengan mesin pembunuh. Ingat generasi penerus anak bangsa ada pada diri anak kita.


Anak belum cukup umur dikasih ijin naik motor apalagi motor bertenaga besar sama saja orang tua kasih mesin pembunuh ke anak.

Apakah polisi akan mengusut tuntas masalah ini ? semoga saja sudah tidak sibuk dengan urusan tilang menilang dan bisa mengusut tuntas kasus ini, dan semoga pisau jangan tumpul keatas tapi tajam kebawah.

sumber naskah dan foto : aripitstop.com


Sri Mulyani Sebut, 2020 Rupiah Berpotensi Tembus Rp 15.000 / US $

Sri Mulyani Sebut, 2020 Rupiah Berpotensi Tembus Rp 15.000 / US $


Sri Mulyani Sebut, 2020 Rupiah Berpotensi Tembus Rp 15.000 / US $

Rivadaily - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dapat mencapai kisaran Rp 15.000. Hal itu disampaikan Menkeu saat rapat bersama Komisi XI DPR, pada Kamis kemarin. 

Menurut Menkeu, kisaran rupiah sebesar itu disebabkan karena faktor eskalasi perang AS-Cina dan iklim investasi. Defisit perpindahan berjalan yang masih dialami Indonesia juga ikut nilai tukar rupiah.

"Kita memiliki defisit dalam berjalan, yang menyebabkan perbedaan pada nilai tukar rupiah," ungkapnya di Gedung Komisi XI, Kamis (13/6/2019).
Sri Mulyani mengumumkan ekonomi masih cukup besar membuat alokasi ekonomi global tumbuh terbatas.

"2020 itu [harga] komoditas agak datar . Perang dagang belum terlihat perkembangannya juga positif," tuturnya.

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo di Gedung DPR, Selasa pekan ini, juga mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2020 akan ditopang permintaan domestik yang meningkat dan kinerja sektor eksternal mulai membaik. P ertumbuhan ekonomi Indonesia  pada 2020, pertahankan di kisaran 5,1% hingga 5,5%.

baca : Akhir 2019, Kupung Ekspor Kelor ke Jepang

"Konsumsi diperkirakan akan terus meningkat dan investasi di perkirakan akan tumbuh meningkat," ujar Perry Warjiyo di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (11/5/2019).

Lebih lanjut, kata Menkeu faktor yang mendorong positif terhadap nilai tukar rupiah terhadap kebijakan moneter bank sentral AS, The Fed, yang diperkirakan akan melakukan penurunan suku bunga pada periode terakhir tahun ini.


Terkait ekonomi Indonesia diproyeksikan akan menjadi daya tarik tersendiri untuk menarik masuknya dana arus modal asing. "Dan capital inflow  [aliran modal masuk] karena peningkatan sentimen ekonomi Indonesia dengan peringkat  yang meningkat dan daya tarik pertumbuhan Indonesia lebih tinggi daripada negara yang muncul lain," katanya.

Sri Mulyani memberikan penilaian makro pada 2020 yang menjadi acuan pengumpulan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2020.

Berikut kisaran asumsi makro untuk 2020:
- mendistribusikan Ekonomi 5,3-5,6%
- Investasi Investasi 7-7,4%
- Inflasi 2-4%
- Suku bunga SPN 3 Bulan 5-5,6%
- ICP US $ 60-70 barel per hari
- Lifting Minyak 695.000-840.000 barel per hari
- Lifting Gas 1.091.000-1.300.000 per hari 

sumber naskah dan foto : cncbindonesia.com